Kamis, April 28, 2016

SEMINAR: “Stop Waiting, Start Writing”

Pada hari senin kemarin, tepatnya pada tanggal 25 April 2016 saya mengikuti suatu acara yang dibuat dan diselenggarakan oleh kampus Gunadarma tepatnya dilaksanakan disalah satu Fakultas yang terdapat di Gunadarma yaitu Fakultas Sastra Inggris. Acara tersebut merupakan acara seminar yang berjudul “Stop Waiting, Start Writing”. Seminar ini bertujuan untuk memberi motivasi serta mengikatkan kepada seluruh masyarakat tepatnya untuk mahasiswa dan mahasiswi agar selalu meningkat kualitas dirinya sendiri dengan selalu membuat karya-karya terbaru salah satunya dengan cara menulis. Karena dengan menulis kita mendapatkan pembelajaran yang sesungguhnya, yaitu dengan menulis kita belajar untuk terus berfikir, mengeskplor ide-ide yang kita punya, belajar untuk sabar, serta melatih otak kita maupun melatih tangan kita sendiri bahkan belajar untuk meluangkan waktu yang kita punya untuk hal-hal yang positif.
Tiket Seminar "Stop Waiting, Start Writing"

            Acara ini diadakan di kampus D 462. Seminar ini tidak kalah menarik karena di seminar ini kita dapat bertemu dengan para pembicara yang sangat berpengalaman di bidang menulis, yaitu Kak Sefriyana Khairil dan Kak Orizuka. Mereka adalah wanita muda yang sangat berbakat dalam bidang menulis, tak sedikit karya-karya mereka dapat kita temui diberbagai tempat ataupun media lainnya. Seperti, Gramedia atau toko buku lainnya dan bahkan diberbagai majalah-majalah ternama di Indonesia.
            Pertama acara ini dimulai pada pukul 09.00 yang diawali dengan beberapa sambutan. Yang pertama sambutan dari salah satu dosen yang mengajar di Fakultas Sastra Inggris, kemudian disusul sambutan dari wakil ketua BEM Fakultas Sastra Inggris dan terakhir sambutan dari ketua pelakana acara seminar tersebut.
sambutan dosen Fakultas Sastra Inggris
sambutan wakil ketua BEM Fakultas Sastra Inggris



sambutan ketua pelaksana acara seminar

band acoustic
            Ketika ingin memasuki acara inti yaitu acara dimana pembicara ingin menyampaikan materi-materinya, kita disambut terlebih dahulu oleh kelompok band acoustic dari anak Fakultas Sastra Inggris yang menyanyikan beberapa lagu. Lalu setelah itu, mulailah pembiaca pertama yaitu Kak Sefriyana berbicara tentang materi yang ingin beliau sampaikan yang berhubungan tentang menulis.


pemberian materi dari Kak Sefriyana
            Kak Sefriyana adalah seorang penulis yang memulai karir menulisnya pada umur 15 tahun. Beliau pernah belajar di salah satu Universitas terbaik di Indonesia yaitu Universitas Negri Jakarta jurusan Sastra Indonesia. Salah satu judul karya-karyanya adalah Dongeng Semusim, Didu, Always, Tokyo, dan Coming home. Pada buku yang berjudul Coming home, kak Sefriyana mendapatkan penghargaan dalam acara Nominasi Pembaca Indonesia. Beliau sempat bergabung di Transvision penerjemaah sinopsis dan editor pada tahun 2014. Beliau berpendapat bahwa dengan menulis kita dapat menyampaikan ide, berbagi pengalaman, meluangkan imajinasi, dan melatih kemampuan berpikir. Beliau pun mempunyai motto hidupnya yaitu “dengan menulis bisa hidup”.
            Kemudian dilanjut dengan pemberian materi oleh Kak Orizuka. Kak Orizuka adalah seorang penulis muda berbakat dari kota Bandung. Beliau sudah mempunyai buku yang cukup banyak dan sangat menarik, salah satunya adalah me and my, summer, dan masih banyak lagi.
pemberian materi dari Kak Orizuka

Kak Orizuka berpendapat bahwa ada beberapa faktor yang membuat seseorang bisa menulis, yaitu:
·         Renjana (passion)
·         Menyalurkan hobi atau bakat
·         Sarana berekspresi
·         Berbagi inspirasi
·         Berbagi ilmu

Pada kesempatan kali ini, kak Orizuka banyak sekali menyampaikan hal-hal yang bersangkutan dengan menulis. Beliau juga berkata bahwa suatu ide cerita dapat kita ambil dari pengalaman pribadi, orang lain, film, buku, music, lirik, khayalan, isu-isu yang marak, dan riset.

            Setelah para pembiacara sudah selesai menyampaikan materi, dibukalah sesi tanya jawab. Pada sesi ini, para seminar dapat dengan leluasa untuk bertanya kepada para pembiacara tentang materi yang disampaikannya. Tentunya, para seminar yang bertanya akan mendapatkan hadiah diakhir acara.
sesi tanya jawab

            Tanpa disadari akhirnya acara seminar tersebut selesai kurang lebih pada pukul 12.00.
Akhirnya saya pun keluar dari ruang tersebut dan kembali ke kelas untuk mengikuti kelas selanjutnya.
            Pada acara seminar kali ini, dapat saya simpulkan bahwa menulis merupakan kegiatan yang sangat bermanfaat untuk para anak-anak muda Indonesia pastinya. Karena dengan kita menulis kita dapat memberika yang terbaik untuk diri kita sendiri maupun untuk orang lain yang membacanya. Sedikit apapun tulisan yang kita buat kelak akan bermanfaat untuk kehidupan kita selanjutnya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar